Sabtu, 26 Desember 2009

akuntansi dan anggaran perusahaan

Bab 11.
Pengertian Akuntansi dan Penggunaanya

Pengertian Akuntansi
Akuntansi adalah pencatatan, penggolongan, dan peringkasan transaksi bisnis serta penginterpretasian informasi yang telah disusun.

Penggunaan Akuntansi
1. Kegunaan Akuntansi bagi Manajemen
2. Kegunaan Akuntansi bagi Investor dan Kreditur
3. Kegunaan Akuntansi bagi Pemerintah

Jenis-jenis Akuntan
1. Akuntan privat
Akuntan privat adalah akuntan yang bekerja pada sebuah perusahaan atau lembaga lain.
2. Akuntan publik
Akuntan publik adalah akuntan yang tidak bekerja pada sebuah lembaga tetapi berdiri sendiri.

Kekayaan dan Modal
Kekayaan dari sebuah perusahaan adalah sesuatu yang bernilai yang dimiliki oleh perusahaan.Kekayaan perusahaan tersebut dapat berupa,kas,piutang,wesel tagih,surat berharga,tanah,bangunan,perlengkapan,dan peralatan.
Modal merupakan lawan dari kekayaan perusahaan.Adapun pihak-pihak yang menyediakan modal bagi perusahaan pada pokoknya ada 2 golongan, yaitu 1.kreditur (pembele pinjaman), dan 2.pemilik.





1. Utang
Utang adalah sejumlah dana yang diterima dari kreditur.



2. Modal sendiri
Modal sendiri merupakan modal yang berasal dari peserta, pengambil bagian,atau pamilik atau pemegang sahamyang mamiliki kekeyaan perusahaan.

Laporan Keuangan

Hubungan yang terdapat dalam persamaan akuntansi dapat digunakan untuk membuat tiga laporan keuangan,yaitu:1.neraca,2.laporan rugi laba,3.laporan perubahan posisi keuangan.

Neraca
Neraca (balance sheet atau statement of financial position) adalah sebuah laporan yang memperlihatkan keadaan keuangan sebuah perusahaan pada suatu saat.

1. Aktiva
Aktiva merupakan kekayaan fisik yang dimiliki oleh perusahaan.
• Aktiva lancer
Aktiva lancer adalah kekayaan perusahaan yang berupa uang tunai (kas) dan kekayaan lain yang mudah diuangkan.
• Aktiva tetap
Aktiva tetap adalah kekayaan yang dimiliki oleh perusahaan dalam jangka waktu lama.
• Aktiva yang tidak kentara
Ativa yang tidak kentara adalah aktiva yang secara fisik tidak dapat dilihat atau diraba tetapi secara riil mempunyai nilai.


2. Pasiva

• Utang lancar
Utang lancar adalah kewajiban finansial perusahaan yang harus dilunasi dalam jangka waktu relatif pendek.

• Utang jangka panjang
Utang jangka panjang adalah kewajiban financial perusahaan yang harus dilunasi dalam waktu lama.

• Modal sendiri
Modal sediri adalah sejumlah uang yang ditanamkan dalam sebuah perusahaan untuk menjalankan kegiatanya.

Laporan Rugi-Laba
Laporan yang memberikan informasi tentang penghasilan dan biaya tersebut dinamakan laporan rugi laba (income statement) atau disebut juga laporan operasi.

1. Penghasilan
Pengahsilan perusahaan dapat diperoleh dari penjualan total kepada para pembeli selama periode bersangkutan.


Selain dari penjualan produk perusahaan, penghasilan juga dapat diperoleh dari sumber lain, yaitu: laba penjualan aktiva tetap, sewa yang diterima dan bunga yang diterima.

2. Biaya
Pengertian biaya disini mencakup semua pengeluaran yang dilakukan oleh perusahaan.
Pda garis besarnya, macam-macam biaya yang termasuk didalamnya adalah:
• Biaya produksi barang untuk dijual atau disebut harga pokok penjualan.
• Biaya penjualan dan administrasi
• Selain biaya-biaya tersebut, masih terdapat pengeluara lain yang akan mengurangi laba usaha, yaitu rugi penjualan aktiva tetap, dan pajak penghasilan.

2. Laba bersih
Pada pokoknya, laba bersih ini dapat diperoleh dari seluruh penghasilan dikurangi seluruh biaya.


Laporan Perubahan Posisi Keuangan
Laporan keuangan yang ketiga disebut Laporan perubahan posisi keuangan atau laporan aliran dana atau disebut juga laporan sumber dan penngunaan dana.
Pengertian modal kerja ada dua macam, yaitu:
• Modal kerja bruto, ditunjukkan sebagai jumlah dari seluruh aktiva lancer
• Modal kerja netto (modal kerja), ditunjukkan sebagai selisih antara aktiva lancer dengan utang lancar.


1.Cara meningkatkan modal kerja
Cara-cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkannya adalah:
• Melakukan kegiatan yang menguntungkan
• Menjual ktiva tetap
• Mencari pinjaman jangka panjang
• Menjual saham tambahan.

2. Cara menurunkan modal kerja
Modal kerja juga dapat diturunkan dengan cara:
• Menyerap rugi operasi
• Membeli aktiva tetap
• Pembayaran kembali utang jangka panjang
• Pembelian kembali saham-saham
• Pembayaran dividen kepada para pemegang saham.


Analisis Laporan Keuangan
Laporan keuangan sengaja disusun untuk disajikan kepada berbagai pihak yang berkepentingan. Pihak-pihak itu digolongkan menjadi dua kelompok yang besar yaitu pihak intern dan extern perusahaan.

Terdapat dua metode analisis laporan keuangan yaitu metode vertical dan horisontal.
1. Metode vertical
Analisis dengan metode ini menggunakan ratio/perbandingan antara pos-pos yang terdapat didalam neraca dan laporan rugi laba

2. Analisis horizontal
Analisis ini bertujuan untuk melihat perubahan-perubahan kekayaan perusahaan, modal kerja netto dank as perusahaan.
Anggaran perusahaan

Dalam membuat laporan keuangan, para akuntan menggunakan prosedur yang sama untuk memperlihatkan kegiatan perusahaan pada waktu yang lampau.
Dua macamanggaran yang sering digunakan bersama-sama oleh manajemen adalah: 1). Anggaran kas, dan 2). Anggaran operasi.

1. Anggaran kas (cash budget) adalah proyeksi dari sumber dan penggunaan kas perusahaan.

2. Anggaran operasi
Anggaran operasi adalah suatu proyeksi tentang penghasilan dan biaya perusahaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar